Chatting

Sabtu, 20 Juli 2013

Bahaya menggunakan sepatu "High Heels"

Masih Pakai High Heels? Ini Dia Bahayanya!

HIGH heels, atau sepatu berhak tinggi sudah menjadi bagian dari kehidupan perempuan metropolis. Tujuan para perempuan menggunakan high heels adalah menunjang penampilan di muka umum.

Biasanya high heels ini juga diidentikkan dengan perempuan yang anggun dan kebanyakan perempuan merasa percaya diri saat menggunakannya. Tidak hanya menjadi bagian kehidupan perempuan metropolis, bahkan di beberapa fakultas pendidikan. High heels sudah menjadi sepatu ‘wajib’ seorang pendidik perempuan, calon ibu guru.

Padahal, ada penelitian terbaru yang mengatakan 90 persen perempuan mengalami masalah pada kakinya setelah memakai high heels. Bahkan dapat menempatkan penggunanya dalam risiko cedera permanen atas nama fashion.

“Semakin tinggi hak yang dipakai, akan membuat tubuh menjadi miring ke depan,” tulis Daily Mail. “Hingga membuat Anda harus bersandar untuk mengimbanginya. Hal ini dapat membuat tulang panggul Anda keluar dari keselarasan dan menyebabkan kompresi tulang belakang.”

Pemakaian sepatu hak tinggi untuk waktu yang lama dapat menyebabkan pemendekan otot-otot betis, perataan lengkung kaki yang dapat mengakibatkan masalah postural kronis, kulit menjadi bernoda karena bekas lecet, dan kapalan. Bahkan balutan high heels dapat membuat jari kaki tergencet dan menjadi lembab. Hingga akhirnya, jari kaki menjadi tempat berkembang biak kuman.

High heels pun memaksa Anda berjalan di pergelangan mata kaki, hingga menyebabkan sakit, nyeri, dan pada akhirnya patah tulang. “Bahkan bisa juga menimbulkan peningkatan keausan pada sendi dan jaringan lunak, sebagai penyebab radang sendi.”

Nah, selain di atas, ada beberapa penyakit yang muncul karena pemakaian high heels ini. Berikut di antaranya:

1. Bunions

Penyakit ini merupakan pertumbuhan tulang di sekitar pangkal jempol kaki. Akibatnya, dapat membuat jempol kaki bengkok dan mengarah ke jari-jari kaki lainnya hingga menimbulkan rasa nyeri.

2. Corns

Terjadi penebalan kulit kaki yang disebabkan gesekan berulang terhadap sepatu. Selain dapat terasa menyakitkan dari waktu ke waktu, corns sering terjadi bersamaan dengan bunions.

3. Hammer toe

Suatu kondisi di mana ujung jari kaki, biasanya jari kedua, dipaksa turun oleh sepatu yang dapat mengakibatkan deformitas. Hal ini hanya bisa diperbaiki dengan bantuan peralatan medis tertentu atau operasi.

4. Morton’s neuroma

Terjadi cedera pada saraf di pertengahan kaki. Morton’s neuroma akan menyebabkan jaringan di sekitar daerah itu menebal, rasa sakit, dan mati rasa. Pembedahan kadang-kadang diperlukan untuk menghilangkan jaringan, hingga meringankan beban penderita.

5. Pump bump

Secara teknis, pump bump disebut Haglund’s deformity. Pump bump adalah pertumbuhan tulang yang terjadi pada tumit. Biasanya diakibatkan oleh tekanan konstan dan gesekan punggung kaki serta tali sepatu hak tinggi. Satu-satunya cara untuk mengobati kelainan ini adalah operasi, hingga menghilangkan tulang yang berlebih.

6. Metatarsalgia

Ini adalah jenis peradangan yang menyakitkan. Biasanya terjadi pada bola mata kaki sebagai akibat dari tekanan berulang pada tulang metatarsal, yang merupakan tulang di antara jari-jari kaki dan lengkungan kaki.

Selasa, 09 Juli 2013

7 Hal yang tidak boleh dilakukan Setelah Makan

Beberapa kesalahan yang sering kita lakukan setelah makan.

1. Merokok
Para ilmuwan telah menetapkan dengan percobaan bahwa merokok satu batang setelah makan setara dengan merokok 10 batang pada waktu yang lain. Artinya kerusakan dan penyakit yang diakibatkan oleh satu batang rokok setelah maka sama dengan kerusakan dan pentyakit yang diakibatkan oleh 10 batang rokok.

2. Memakan buah-buahan secara langsung
Sesungguhnya mengkonsumsi buah-buahan segera setelah makan akan menyebabkan terisinya perut dengan udara. Oleh karena itu dinasihatkan untuk tidak memakan buah-buah sebelum satu atau dua jam setelah makan, atau bisa juga satu jam sebelum makan.

3. Langsung Meminum Teh
Dikarenakan daun-daun teh banyak mengandung unsur kimia karbon, di mana bahan kimian ini akan mempengaruhi protein yang ada pada makanan yang kita makan dan menjadikannya keras hingga sukar dicerna.

4. Melonggarkan sabuk di perut
Melonggarkan sabuk setelah makan akan menyebabkan mulasnya lambung dan kebuntuannya (penyumbatan usus).

5. Mandi
Langsung mandi setelah makan akan menyebabkan mengalirnya darah ke penghujung tubuh, yaitu ke ujung-ujung tangan dan kaki. Akibatnya jumlah darah yang mengalir di sekitar lambung menjadi sedikit. Hal ini menyebabkan lemahnya proses pencernaan.

6. Berjalan
Termasuk kesalahan fatal adalah keyakinan banyak orang terhadap pernyataan "Jika engkau berjalan seratus langkah setelah makan, maka sesungguhnya engkau akan menikmati kesehatanmu hingga usia 99 tahun." Ini adalah pernyataan yang salah, di mana langsung berjalan setelah makan akan menyebabkan lemahnya proses pencernaan.

7. Langsung Tidur
Sesungguhnya langsung tidur setelah makan akan menyebabkan tidak sempurnanya proses pencernaan yang akan menyebabkan kerusakan lambung atau radang lambung.

Semoga bermanfaat dan Dapat Diambil Hikmah-Nya ...

Senin, 08 Juli 2013

Beberapa TEORI GILA Tentang film kartun Spongebob Squarepants

TEORI TEORI GILA TENTANG SPONGEBOB ( yang suka spongebob baca :D )

Untuk setiap kartun yang ditonton, paling gak ada satu penggemar obsesif di Internet yang beromong kosong tentang teori semi-koheren yang mengganggu, seperti Tom & Jerry sebenarnya adalah propaganda Nazi, atau bahwa Barney & Friends adalah metafora atas skandal Watergate. Tapi di internet itu kan setiap hal apapun bisa mendapat pembenaran. Teori-teori fans yang paling mengganggu adalah teori dimana kita ga bisa ngapa-ngapain selain bilang "iya juga sih.." . Dan, berikut ini bakalan dibahas tentang teori-teori gila apa saja yang ada tentang SpongeBob SquarePants...

1. Karakter-Karakter di SpongeBob SquarePants Adalah Hasil Dari Uji Nuklir

SpongeBob SquarePants adalah salah satu kartun fenomenal dengan ide-ide absurd: Ini tentang spons laut yang bisa ngomong, yang tinggal di nanas di bawah laut. yang melihara siput bersuara meong, dan yang bekerja di sebuah restoran yang dimiliki oleh kepiting. OK, tentu, kedengarannya agak aneh kalo kamu ngomong gitu, tapi premis kartun mana sih yang gak? Kartun anak-anak adalah metafora, dan kayaknya pencipta SpongeBob mencoba untuk mengatakan bahwa karakter ini secara harfiah bisa jadi mutan atau sesuatu.

Teorinya:

Menurut salah satu teori aneh yang meyakinkan, acara ini emang bener tentang uji coba nuklir. SpongeBob dan temen-temennya berbentuk dan bertindak kaya gitu karena eksposur mereka terhadap radiasi dari bom atom yang dijatuhkan di daerah sekitar Bikini Bottom, yang merupakan set lokasi SpongeBob.

"bikini" adalah bahasa kuno Mongolia untuk "reaksi berantai atom yang mengakibatkan ledakan besar."

Mengapa Ini Meyakinkan:

Pertama-tama, fakta berbicara bahwa hidup spons di sebuah tempat bernama Bikini Bottom gak asal-asalan dibikin. Acara ini di set di tempat yang nyata yang disebut Bikini Atoll, yang dikonfirmasi oleh pejabat Nickelodeon di dalam sinopsis tertulisnya. Dan di sinilah ini mulai menarik: Kembali pada tahun 1946, pemerintah AS ternyata pernah meledakkan beberapa bom atom di sana, salah satunya masuk ke dalam air.

Penggemar SpongeBob mungkin akrab dengan awan jamur ini, mengingat ledakan kaya gitu sering dipake di acara setiap kali karakter jatuh dengan cukup keras

Tiba-tiba, semua keanehan dalam kartun ini mulai masuk akal: Karakter makhluk laut normal yang terkena radiasi dari ledakan bermutasi menjadi aneh. Bahkan lingkungan berubah, memungkinkan nanas raksasa tumbuh dari tanah. Tidak hanya masuk akal, teori ini juga ngasih jawaban atas banyak pertanyaan yang belum terjawab sebelumnya yang bikin bingung penggemar selama bertahun-tahun, seperti "Kok bisa sih Mr. Krabs jadi ayah dari seekor paus?"

2. SpongeBob dan Teman-Temannya Adalah Pecandu Narkoba

Ada lagi teori tentang SpongeBob yang bilang kalo Spongebob dan teman-temannya semua mencerminkan kepribadian orang kecanduan obat-obatan:

SpongeBob SquarePants
SpongeBob SquarePants pengguna meth amphenemines. Ini jelas kelihatan. Dia selalu benar-benar bahagia, energik dan, sesekali, paranoid. Jika dia pernah berada dalam suasana hati yang buruk, itu adalah hasil dari kecelakaan besar. Perubahan emosinya drastis. Dari benar-benar senang ke benar-benar sedih atau benar-benar marah. Jarang sekali di tengah-tengah.

Patrick Star
Patrick Star adalah seorang pemadat. Dia menertawakan hal-hal bodoh dan makan sepanjang waktu. Dia juga benar-benar bodoh. Ini mungkin permanen dalam sistem tubuhnya hasil dari terlalu banyak menghisap ganja. Dia sepertinya menghabiskan ganja satu pon seminggu.

Squidward Tentacle
Squidward Tentacle adalah pecandu heroin. Dia selalu murung dan dia berteriak pada SpongeBob yang sedang riang dan energik. Selain itu, dengan semua tentakelnya, dia akan tidak punya masalah untuk nyuntik.

Sandy Cheeks
Sandy Cheeks hanya seorang pecandu alkohol. Dia mengacaukan setiap episode dimana dia tampil karena dia hampir selalu minum. Tidak akan mengejutkan jika dia meringkuk dengan sebotol Jack D sekarang atau nanti.

Mr. Krab
Mr. Krab adalah pecandu berat kokain. Perhatikan bagaimana dia selalu khawatir tentang uang. Kokain itu mahal. Jadi, dia harus mengelola keuangan dengan hati-hati jika ia ingin mempertahankan kebiasaannya. Dia juga bandar mereka. Bagaimana Mr Krab menjaga bisnisnya tetap berjalan? Krusty Krab hanya kedok dan sedikit uang tambahan untuk Mr Krab untuk menutupi bisnis obat terlarang.

3. Teman-Teman SpongeBob Cuma Khayalannya Saja

So ini dia, cerita lain dibalik Spongebob Squarepants.

Ibu dan bapak Spongebob sebenarnya bersaudara, jadi waktu Spongebob lahir dia mempunyai beragam penyakit seperti Schizofrenia, Penyakit Bipolar dan Keterbelakangan Mental. Penyakit Bipolar membuatnya sering gonta ganti mood secara drastis. Semua anak di sekolahnya tahu tentang penyakitnya itu dan mengejeknya karena penyakitnya. Dia juga gak pernah mempunyai teman, yang membuat dia akhirnya depresi. Suatu malam, saat dia mengerjakan PR-nya, tiba-tiba amarahnya meledak, yang menyebabkan dia membunuh kakaknya sendiri. Dia pernah diadili di pengadilan, tapi akhirnya dia dimasukin ke rumah sakit jiwa karena penyakit mentalnya. Saat dia disana, penyakit Schizofrenia-nya mulai menguasai kehidupannya. Dalam pikirannya, dia membuat sebuah kota fiksi bernama Bikini Bottom dan membuat semua orang yang berada di dalamnya. Dibawah ini adalah beberapa karakter yang dibuat oleh Spongebob dan melambangkan apa di hidupnya :

Patrick Star - dibuat karena kerinduannya akan seorang teman sejati. Dia juga dibuat karena dia selalu menginginkan teman yang lebih bodoh daripadanya karena penyakit keterbelakangannya.

Squidward Tentacles - dibuat untuk melambangkan para tukang bully yang selalu mengolok-oloknya. 'cinta' yang dimiliki Spongebob ke Squidward melambangkan saat-saat dia berusaha untuk menjadi dekat dengan orang-orang yang nge-bullynya, walaupun pada akhirnya dia selalu dibentak karenanya.

Mr. Krabs - dibuat untuk melambangkan saat-saat tukang bully berpura-pura menjadi temannya dan memanfaatkan dia dari kebodohannya itu.

Gary - melambangkan orang tuanya, yang terpaksa mau gak mau harus hidup dengannya.

Sandy - dibuat untuk melambangkan cintanya kepada gadis terpopuler di sekolah dan mimpinya bahwa gadis terpopuler itu akan balik mencintainya.

Plankton - dibuat untuk melambangkan kakaknya, yang selalu mengolok-olok kebodohan Spongebob yang pada akhirnya menuntunnya menuju kematiannya sendiri.

4. Setiap Karakter Utama Mencerminkan Salah Satu Dari Tujuh Dosa Mematikan (7 Deadly Sins)

Setiap tokoh punya beberapa karakter yang berbeda, dan di tiap karakter itu terdapat beberapa sifat yang dianggap sebagai 7 dosa besar, ini adalah beberapa karakter dari semua tokoh kartun Sponge Bob tersebut.

1. Sloth/Kemalasan (Patrick)

Kemalasan adalah suatu hal yang dianggap dosa, termasuk kemalasan dalam bertindak. Jelas ini adalah sifat Patrick. Dia tinggal di bawah batu sepanjang waktu dan tidak pernah melakukan apa-apa. Bahkan dalam episode "Big Pink Loser", dia mendapatkan penghargaan untuk tidak melakukan apa-apa paling lama.

2. Wrath/Amarah (Squidward)

Amarah melibatkan perasaan kebencian dan kemarahan. Squidward membenci hidupnya dan juga membenci Sponge Bob, dan sebagian besar waktunya dihabiskan untuk marah-marah.

3. Greed/Keserakahan (Mr. Krabs)

Jelas Mr. Krabs adalah tokoh yang sangat serakah terhadap uang. Bagaimana mungkin tidak? dia benar-benar berfikir bahwa uang adalah segalanya,

4. Envy/Iri hati (Plankton)

Plankton iri kepada Mr. Krabs karena The Krusty Krab sangat sukses, sedangkan The Chum Bucket adalah sebuah kegagalan. Iri membuatnya ingin mencoba untuk mencuri formula rahasia Krabby Patty.

5. Gluttony/Kerakusan (Gary)

Kalo yang ini agak lucu. pernah gak sih memperhatikan Sponge Bob dimana dia selalu mengatakan, "jangan lupa untuk memberi makan, Gary" atau mengatakan, "Saya harus pergi makan Gary". Gary bahkan lari saat Sponge Bob lupa untuk memberinya makan. kerakusan biasanya mengacu pada berlebihan dalam hal makan.

6. Pride/Kebanggan (Sandy)

Sandy bangga terhadap siapa dirinya dan darimana dia berasal. Dia bangga pada kenyataan bahwa dia dari Texas dan senang kalau semua orang tahu tentang itu. Dia juga bangga pada kenyataan bahwa dia adalah mamalia dan makhluk darat, seperti dalam episode "Pressure", dimana dia mencoba untuk membuktikan bahwa makhluk darat lebih baik daripada makhluk laut.

7. Lust/Nafsu (Sponge Bob)

Kelihatannya aneh pada awalnya. Nafsu dalam suatu definisi adalah, "kasih sayang berlebihan terhadap orang lain". Ini jelas dialamatkan pada Sponge Bob. Dia menunjukkan cintanya kepada orang lain dengan semangat untuk berbuat baik dan membantu orang dan nafsu pada setiap pekerjaannya.

NB : Ingat gan, ini hanya teori
Jangan dianggap serius :)

Sabtu, 06 Juli 2013

Tentang Segita Bermuda

Segitiga Bermuda (bahasa Inggris: Bermuda Triangle), kadang-kadang disebut juga Segitiga Setan adalah sebuah wilayah lautan di Samudra Atlantik seluas 1,5 juta mil2 atau 4 juta km2 yang membentuk garis segitiga antara Bermuda, wilayah teritorial Britania Raya sebagai titik di sebelah utara, Puerto Riko, teritorial Amerika Serikat sebagai titik di sebelah selatan dan Miami, negara bagian Florida, Amerika Serikat sebagai titik di sebelah barat.

Segitiga bermuda sangat misterius. Sering ada isu paranormal di daerah tersebut yang menyatakan alasan dari peristiwa hilangnya kapal yang melintas. Ada pula yang mengatakan bahwa sudah menjadi gejala alam bahwa tidak boleh melintasi wilayah tersebut. Bahkan ada pula yang mengatakan bahwa itu semua akibat ulah makhluk luar angkasa.


Sejarah awal

Pada masa pelayaran Christopher Colombus, ketika melintasi area segitiga Bermuda, salah satu awak kapalnya mengatakan melihat “cahaya aneh berkemilau di cakrawala”. Beberapa orang mengatakan telah mengamati sesuatu seperti meteor. Dalam catatannya ia menulis bahwa peralatan navigasi tidak berfungsi dengan baik selama berada di area tersebut.

Berbagai peristiwa kehilangan di area tersebut pertama kali didokumentasikan pada tahun 1951 oleh E.V.W. Jones dari majalah Associated Press. Jones menulis artikel mengenai peristiwa kehilangan misterius yang menimpa kapal terbang dan laut di area tersebut dan menyebutnya ‘Segitiga Setan’. Hal tersebut diungkit kembali pada tahun berikutnya oleh Fate Magazine dengan artikel yang dibuat George X. Tahun 1964, Vincent Geddis menyebut area tersebut sebagai ‘Segitiga Bermuda yang mematikan’, setelah istilah ‘Segitiga Bermuda’ menjadi istilah yang biasa disebut. Segitiga bermuda merupakan suatu tempat dimana di dasar laut tersebut terdapat sebuah piramid besar mungkin lebih besar dari piramid yang ada di Kairo Mesir. Piramid tersebut mempunyai jarak antara ujung piramid dan permukaan laut sekitar 500 m, di ujung piramid tersebut terdapat dua rongga lubang lebih besar.
Penjelasan beberapa sumber

Berikut adalah penjelasan dari beberapa narasumber yang menyatakan keanehan Segitiga Bermuda bahwa di sana terdapat gas methan, dianggap kapal yang hilang di sana telah melampaui batas kargo, Pangkalan UFO, tempat berkumpulnya para setan golongan Jin (Istana Setan) dan ada yang mengatakan bahwa di sanalah terletak telaga "Air Kehidupan" yang sanggup membuat awet muda dan panjang umur.
Muatan berlebihan (melebihi muatan yang ditentukan)
Peta tempat-tempat yang mengandung gas methana

Perusahaan asuransi laut Lloyd's of London menyatakan bahwa segitiga bermuda bukanlah lautan yang berbahaya dan sama seperti lautan biasa di seluruh dunia, asalkan tidak membawa angkutan melebihi ketentuan ketika melalui wilayah tersebut. Penjaga pantai mengkonfirmasi keputusan tersebut. Penjelasan tersebut dianggap masuk akal, ditambah dengan sejumlah pengamatan dan penyelidikan kasus.
Gas Methana dan pusaran air

Penjelasan lain dari beberapa peristiwa lenyapnya pesawat terbang dan kapal laut secara misterius adalah adanya gas metana di wilayah perairan tersebut. Teori ini dipublikasikan untuk pertama kali tahun 1981 oleh Badan Penyelidikan Geologi Amerika Serikat. Teori ini berhasil diuji coba di laboratorium dan hasilnya memuaskan beberapa orang tentang penjelasan yang masuk akal seputar misteri lenyapnya pesawat-pesawat dan kapal laut yang melintas di wilayah tersebut.

Menurut Bill Dillon dari U.S Geological Survey, air bercahaya putih itulah penyebabnya. Didaerah segitiga maut Bermuda, tapi juga di beberapa daerah lain sepanjang tepi pesisir benua, terdapat "tambang metana". tambang ini terbentuk kalau gas metana menumpuk di bawah dasar laut yg tak dapat ditembusnya. Gas ini dapat lolos tiba2 kalau dasar laut retak. Lolosnya tdk kepalang tangung. Dengan kekuatan yg luar biasa, tumpukan gas itu menyembur ke permukaan sambil merebus air, membentuk senyawaan metanahidrat.

Air yang dilalui gas ini mendidih sampai terlihat sebagai "air bercahaya putih". Blow out serupa yg pernah terjadi dilaut Kaspia sudah banyak menelan anjungan pengeboran minyak sebagai korban. Regu penyelamat yang dikerahkan tidak menemukan sisa sama sekali. Mungkin karena alat dan manusia yang menjadi korban tersedot pusaran air, dan jatuh kedalam lubang bekas retakan dasar laut, lalu tanah dan air yg semula naik ke atas tapi kemudian mengendap lagi didasar laut, menimbun mereka semua.
Gempa laut dan gelombang besar

Teori ini mengatakan gesekan dan goncangan di tanah di dasar Lautan Atlantik menghasilkan gelombang dahsyat dan seketika kapal-kapal menjadi hilang kendali dan langsung menuju dasar laut dengan kuat hanya dalam beberapa detik. Adapun hubungannya dengan pesawat, maka goncangan dan gelombang kuat tersebut menyebabkan hilangnya keseimbangan pesawat serta tidak adanya kemampuan bagi pilot untuk menguasai pesawat.
Gravitasi

Gravitasi (medan graviti terbalik, anomali magnetik graviti) dan hubungannya dengan apa yang terjadi di Segitiga Bermuda; sesungguhnya kompas dan alat navigasi elektronik lainnya di dalam pesawat pada saat terbang di atas Segitiga Bermuda akan goncang dan bergerak tidak normal, begitu juga dengan kompas pada kapal, yang menunjukkan kuatnya daya magnet dan anehnya gravitasi yang terbalik.
Pangkalan U.F.O.

Pemerintah dan Akademis Independen A.S. mengatakan Segitiga Bermuda disebabkan karena tempat tersebut merupakan Pangkalan UFO sekelompok mahkluk luar angkasa/alien yang tidak mau diusik oleh manusia, sehingga kendaraan apapun yang melewati teritorial tersebut akan terhisap dan diculik. Ada yang mengatakan bahwa penyebabnya dikarenakan oleh adanya sumber magnet terbesar di bumi yang tertanam di bawah Segitiga Bermuda, sehingga logam berton-tonpun dapat tertarik ke dalam.
Lorong waktu (worm holes)

Dalam sejarah, orang, kapal-kapal, pesawat terbang dan lain-lain sebagainya yang hilang secara misterius seperti yang sering kita dengar di perairan Segitiga Bermuda, sebenarnya adalah masuk ke dalam lorong waktu yang misterius ini.

Seorang ilmuwan Amerika yang bernama Ado Snandick berpendapat, mata manusia tidak bisa melihat keberadaan suatu benda dalam ruang lain, itulah obyektifitas keberadaan lorong waktu.

Dalam penyelidikannya terhadap lorong waktu, John Buckally mengemukakan teori hipotesanya sebagai berikut:

Obyektifitas keberadaan lorong waktu adalah bersifat kematerialan, tidak terlihat, tidak dapat disentuh, tertutup untuk dunia fana kehidupan umat manusia, namun tidak mutlak, karena kadang-kadang ia akan membukanya.

Lorong waktu dengan dunia manusia bukanlah suatu sistem waktu, setelah memasuki seperangkat sistem waktu, ada kemungkinan kembali ke masa lalu yang sangat jauh, atau memasuki masa depan, karena di dalam lorong waktu tersebut, waktu dapat bersifat searah maupun berlawanan arah, bisa bergerak lurus juga bisa berbalik, dan bahkan bisa diam membeku.

Terhadap dunia fana di bumi, jika memasuki lorong waktu, berarti hilang secara misterius, dan jika keluar dari lorong waktu itu, maka artinya adalah muncul lagi secara misterius.

Disebabkan lorong waktu dan bumi bukan merupakan sebuah sistem waktu, dan karena waktu bisa diam membeku, maka meskipun telah hilang selama 3 tahun, 5 tahun, bahkan 30 atau 50 tahun, waktunya sama seperti dengan satu atau setengah hari.

Meskipun beberapa teori dilontarkan, namun tidak ada yang memuaskan sebab munculnya tambahan seperti benda asing bersinar yang mengelilingi pesawat sebelum kontak dengan menara pengawas terputus dan pesawat lenyap.
Peristiwa-peristiwa terkenal
Penerbangan 19
Pesawat pada penerbangan TBF Grumman Avenger, mirip dengan penerbangan 19

Salah satu kisah yang terkenal dan bertahan lama dalam banyaknya kasus misterius mengenai hilangnya pesawat-pesawat dan kapal-kapal yang melintas di segitiga bermuda adalah Penerbangan 19. Penerbangan 19 merupakan kesatuan angkatan udara dari lima pesawat pembom angkatan laut Amerika Serikat.

Penerbangan itu terakhir kali terlihat saat lepas landas di Fort Lauderdale, Florida pada tanggal 5 Desember 1945. Pesawat-pesawat pada Penerbangan 19 dibuat secara sistematis oleh orang-orang yang ahli penerbangan dan kelautan untuk mengahadapi situasi buruk, namun tiba-tiba dengan mudah menghilang setelah mengirimkan laporan mengenai gejala pandangan yang aneh, dianggap tidak masuk akal.

Karena pesawat-pesawat pada Penerbangan 19 dirancang untuk dapat mengapung di lautan dalam waktu yang lama, maka penyebab hilangnya dianggap karena penerbangan tersebut masih mengapung-apung di lautan menunggu laut yang tenang dan langit yang cerah.

Setelah itu, dikirimkan regu penyelamat untuk menjemput penerbangan tersebut, namun tidak hanya pesawat Penerbangan 19 yang belum ditemukan, regu penyelamat juga ikut lenyap.
Karena kecelakaan dalam angkatan laut ini misterius, maka dianggap "penyebab dan alasannya tidak diketahui".

Dan juga ditemukan adanya kaitan segitiga bermuda dengan atlantis yang ditemukan adanya penemuan kota-kota kuno dan berbagai bangunan di segitiga bermuda tersebut". Atlantis yang diduga tenggelam dalam waktu satu hari satu malam diduga kuat tenggelam di segitiga bermuda dan beberapa kawasan lainnya yang mirip dengan kejadian yang ada pada segitiga bermuda tersebut salah satunya yaitu di Indonesia, Malaysia, India, dan lainnya".

Kronologi dari beberapa peristiwa terkenal

1840: HMS Rosalie
1872: The Mary Celeste, salah satu misteri terbesar lenyapnya beberapa kapal di segitiga bermuda
1909: The Spray
1917: SS Timandra
1918: USS Cyclops (AC-4) lenyap di laut berbadai, namun sebelum berangkat menara pengawas mengatakan bahwa lautan tenang sekali, tidak mungkin terjadi badai, sangat baik untuk pelayaran
1926: SS Suduffco hilang dalam cuaca buruk
1938: HMS Anglo Australian menghilang. Padahal laporan mengatakan cuaca hari itu sangat tenang
1945: Penerbangan 19 menghilang
1952: Pesawat British York transport lenyap dengan 33 penumpang
1962: US Air Force KB-50, sebuah kapal tanker, lenyap
1970: Kapal barang Perancis, Milton Latrides lenyap; berlayar dari New Orleans menuju Cape Town.
1972: Kapal Jerman, Anita (20.000 ton), menghilang dengan 32 kru
1976: SS Sylvia L. Ossa lenyap dalam laut 140 mil sebelah barat Bermuda.
1978: Douglas DC-3 Argosy Airlines Flight 902, menghilang setelah lepas landas dan kontak radio terputus
1980: SS Poet; berlayar menuju Mesir, lenyap dalam badai
1995: Kapal Jamanic K (dibuat tahun 1943) dilaporkan menghilang setelah melalui Cap Haitien
1997: Para pelayar menghilang dari kapal pesiar Jerman
1999: Freighter Genesis hilang setelah berlayar dari Port of Spain menuju St Vincent.

Mengapa Kelvin dijadikan satuan suhu internasional?

William Thomson merupakan salah satu pikiran yang paling luar biasa dalam sejarah Inggris. Pada 1892 ia dianugerahi gelar Lord Kelvin dari Largs; itu adalah dengan nama ini bahwa penemuan paling berpengaruh, skala Kelvin suhu absolut, yang paling terkenal.
dia mengumumkan turunan dari usia sejati Bumi - sejumlah drastis lebih rendah dari yang sebelumnya diterima oleh ahli geologi. Thomson menjelaskan bahwa perhitungan didasarkan pada jumlah waktu yang diperlukan untuk planet kita untuk menenangkan diri setelah pembentukan. Dengan asumsi bahwa suhu bumi pada awalnya sama dengan Sun, jumlah waktu untuk cool ada di suatu tempat antara 20 juta dan 400 juta tahun, kemungkinan besar sekitar l00 juta tahun.

Sebelumnya, geolog telah memutuskan bahwa bumi beberapa miliar tahun, dengan sisa suhu sangat dekat dengan normal pada suhu normal untuk sebagian besar waktu itu temuan-temuan ini akhirnya ditemukan untuk menjadi lebih dekat kepada kebenaran.Namun, teori-teori Thomson tampak begitu meyakinkan bahwa banyak ilmuwan dari waktu buru-buru untuk menyesuaikan teori mereka sendiri di dalam bumi yang baru masa hidup singkat. Mungkin ide yang paling penting datang dari konsep ini adalah evolusi mutasi. Ahli biologi percaya bahwa evolusi mengikuti yang lambat, jalan mantap, sekarang, mereka dipaksa untuk menganggap bahwa itu berisi "melompat" melalui proses yang dipercepat. Meskipun teori Thomson akhirnya dibantah, konsep mutasi evolusi tetap.

Sementara mempelajari usia pendinginan Bumi, Thomson menjadi sangat ingin tahu tentang sifat suhu.Secara khusus dia tertarik pada Charles 'hukum, ditulis oleh fisikawan Perancis Jacques-Alexandre-César Charles. Hukum-Nya menyatakan bahwa ketika gas didinginkan dari nol derajat celsius, berkurang volumenya 1 / 273 untuk setiap derajat drop. Meskipun undang-undang ini telah terbukti dan terbukti lagi, hal itu disajikan implikasi yang mengganggu: jika suhu dikurangi menjadi -273 ° C, volume gas akan berkurang menjadi nol (kehilangan 273/273). Tidak ada ilmuwan yang bisa menjelaskan bagaimana masalah itu tidak mengambil volume - yaitu, sampai Thomson.

Thomson mengusulkan pada tahun 1848 bahwa itu adalah gas 'energi gerak, bukan volumenya, yang menurun oleh suhu jatuh. At-273 ° C, tingkat energi akan mencapai nol; molekul akan berhenti bergerak, dan itu akan efektif mengambil tidak ada ruang. Karena tidak ada pengurangan lebih lanjut suhu dapat terjadi, Thomson berlabel -273 ° C sebagai nol mutlak.

Konsep nol mutlak sangat berguna dalam penciptaan dan verifikasi dari banyak teori termodinamika. Thomson cepat memperkenalkan skala temperatur baru, yang disebut skala mutlak, dengan titik terendah akhir ini sebagai nol. Pada dasarnya yang kembali bekerja dari skala celsius dengan semua dikurangi dengan suhu 273 derajat; pada skala ini, sekarang dikenal sebagai skala Kelvin, titik beku air berdiri di 273 K, titik didih pada 373 Thomson K. 's skala pada akhirnya akan menjadi alat instrumental James Clerk Maxwell's mengembangkan teori kinetik gas.
Thomson pada tahun 1851 terus meningkatkan reputasinya sebagai dominan Britain's thermophysicist dengan memperkenalkan gagasan bahwa semua energi mengalir ke bawah, menghilangkan diri ke dalam lingkungan sebagai panas. Konsep degradasi ini kemudian dieksplorasi oleh Rudolf Clausius dan kembali diperkenalkan dalam yang lebih jelas dan lebih eksplisit bentuk sebagai Hukum Kedua Termodinamika, lebih dikenal sebagai entropi.

Thomson diberi gelar kebangsawanan pada tahun 1866 untuk karyanya dalam menyelamatkan kabel telegraf pertama untuk span Atlantik. Selama tahun 1880-an ia kuliah di Victoria kebajikan ilmu pengetahuan, sebuah sekolah pemikiran yang percaya semua penemuan-penemuan penting dalam fisika sudah selesai. Jadi dia berkomitmen untuk gagasan ini bahwa dia benar-benar menolak teori radioaktivitas, mengabaikan serangan besar berikutnya zaman ilmiah.

Satuan Temperature Termodinamis (Kelvin)
Suhu menunjukkan derajat panas benda. Mudahnya, semakin tinggi suhu suatu benda, semakin panas benda tersebut.
Secara mikroskopis, suhu menunjukkan energi yang dimiliki oleh suatu benda. Setiap atom dalam suatu benda masing-masing bergerak, baik itu dalam bentuk perpindahan maupun gerakan di tempat berupa getaran. Makin tingginya energi atom-atom penyusun benda, makin tinggi suhu benda tersebut.
Definisi dari temperature didasarkan pada diagram fase air, yaitu posisi titik tripel air (suhu dimana 3 fase air berada bersamaan) yang didefinisikan sebagai 273,16 kelvin, kemudian nol mutlak didefinisikan pada 0 kelvin, sehingga 1 kelvin didefiniskan sebagai 1/273.16 dari temperature titik tripel air.

skala kelvin jika dibandingkan dengan skala celcius dan fahrenheit dapat mengukur suhu dibawah 0 derajat. jika diketahui P1 adalah tekanan gas untuk suhu titik es (0 oC) dan P2 adalah tekanan gas untuk suhu titik uap (100 oC) maka garis miring yang ditarik ke kiri sampai memotong sumbu T oC (suhu), kita akan menemukan bahwa ketika tekanan gas = 0, maka besar suhu = -273,15 oC

Nol mutlak atau nol absolut adalah suhu di mana molekul tidak bergerak (relatif terhadap molekul lain secara keseluruhan). Berada pada temperatur yang rendah memiliki beberapa konsekuensi termodinamika, contohnya, pada nol absulot semua gerakan molekular tidak berhenti tetapi tidak memiliki energi yang cukup untuk berpindah ke sistem lain. Oleh karena itu, dapat dikatakan bahwa pada temperatur 0 Kelvin energi molekular bernilai minimal.
Berdasarkan kesepakatan internasional, nol absolut didefinisikan sebagai tempereratur 0 pada skala Kelvin, dan −273.15° pada skala Celsius.
Mengapa thermometer memakai air raksa?

Alat yang dirancang untuk mengukur suhu adalah termometer. Terdapat banyak jenis termometer, tetapi prinsip kerjanya sebenarnya sama. Biasanya, kita memanfaatkan materi yang bersifat termometrik (sifat materi yang berubah terhadap temperatur). Maksudnya, kalau suhu materi tersebut
berubah, bentuk dan ukuran materi tersebut juga ikut2an berubah. Kebanyakan termometer menggunakan materi yang bisa memuai ketika suhunya berubah. Termometer yang sering digunakan saat ini terdiri dari tabung kaca, di mana terdapat alkohol atau air raksa pada bagian tengah tabung. Ketika suhu meningkat, alkohol atau air raksa yang berada di dalam wadah akan memuai sehingga panjang kolom alkohol atau air raksa akan bertambah.
Sebaliknya, ketika suhu menurun, panjang kolom alkohol atau air raksa akan berkurang. Pada bagian luar tabung kaca terdapat angkaangka yang merupakan skala termometer tersebut. Angka yang ditunjukkan oleh ujung kolom alkohol atau air raksa merupakan nilai suhu yang diukur.
Thermometer biasanya dibedakan menjadi dua macam berdasarkan cara kerjanya yaitu thermometer digital dan thermometer manual. Thermometer digital cara kerjanya menggunakan sensor untuk mendeteksi suhu disekitarnya sedangkan thermometer manual biasanya menggunakan cairan air raksa. Ada sebagian orang berpendapat bahwa thermometer air raksa lebih akurat dalam mengukur suhu jika dibandingkan dengan thermometer digital.  Alasan mengapa bahan air raksa lebih tinggi keakuratannya adalah sebagai berikut :
Termometer air raksa dalam gelas adalah termometer yang dibuat dari air raksa yang ditempatkan pada suatu tabung kaca. Tanda yang dikalibrasi pada tabung membuat temperatur dapat dibaca sesuai panjang air raksa di dalam gelas, bervariasi sesuai suhu. Untuk meningkatkan ketelitian, biasanya ada bohlam air raksa pada ujung termometer yang berisi sebagian besar air raksa; pemuaian dan penyempitan volume air raksa kemudian dilanjutkan ke bagian tabung yang lebih sempit. Ruangan di antara air raksa dapat diisi atau dibiarkan kosong.
Sebagai pengganti air raksa, beberapa termometer keluarga mengandung alkohol dengan tambahan pewarna merah. Termometer ini lebih aman dan mudah untuk dibaca.
Jenis khusus termometer air raksa, disebut termometer maksimun, bekerja dengan adanya katup pada leher tabung dekat bohlam. Saat suhu naik, air raksa didorong ke atas melalui katup oleh gaya pemuaian. Saat suhu turun air raksa tertahan pada katup dan tidak dapat kembali ke bohlam membuat air raksa tetap di dalam tabung. Pembaca kemudian dapat membaca temperatur maksimun selama waktu yang telah ditentukan. Untuk mengembalikan fungsinya, termometer harus diayunkan dengan keras. Termometer ini mirip desain termometer medis.
Air raksa akan membeku pada suhu -38.83 °C (-37.89 °F) dan hanya dapat digunakan pada suhu di atasnya. Air raksa, tidak seperti air, tidak mengembang saat membeku sehingga tidak memecahkan tabung kaca, membuatnya sulit diamati ketika membeku. Jika termometer mengandung nitrogen, gas mungkin mengalir turun ke dalam kolom dan terjebak di sana ketika temperatur naik. Jika ini terjadi termometer tidak dapat digunakan hingga kembali ke kondisi awal. Untuk menghindarinya, termometer air raksa sebaiknya dimasukkan ke dalam tempat yang hangat saat temperatur di bawah -37 °C (-34.6 °F). Pada area di mana suhu maksimum tidak diharapkan naik di atas - 38.83 ° C (-37.89 °F) termometer yang memakai campuran air raksa dan thallium mungkin bisa dipakai. Termometer ini mempunyai titik beku of -61.1 °C (-78 °F).
Termometer air raksa umumnya menggunakan skala suhu Celsius dan Fahrenhait. Anders Celsius merumuskan skala Celsius, yang dipaparkan pada publikasinya ”the origin of the Celsius temperature scale” pada 1742.
Celsius memakai dua titik penting pada skalanya: suhu saat es mencair dan suhu penguapan air. Ini bukanlah ide baru, sejak dulu Isaac Newton bekerja dengan sesuatu yang mirip. Pengukuran suhu celsius menggunakan suhu pencairan dan bukan suhu pembekuan. Eksperimen untuk mendapat kalibrasi yang lebih baik pada termometer Celsius dilakukan selama 2 minggu setelah itu. Dengan melakukan eksperimen yang sama berulang-ulang, dia menemukan es mencair pada tanda kalibrasi yang sama pada termometer. Dia menemukan titik yang sama pada kalibrasi pada uap air yang mendidih (saat percobaan dilakukan dengan ketelitian tinggi, variasi terlihat dengan variasi tekanan atmosfir). Saat dia mengeluarkan termometer dari uap air, ketinggian air raksa turun perlahan. Ini berhubungan dengan kecepatan pendinginan (dan pemuaian kaca tabung).
Tekanan udara memengaruhi titik didih air. Celsius mengklaim bahwa ketinggian air raksa saat penguapan air sebanding dengan ketinggian barometer.
Saat Celsius memutuskan untuk menggunakan skala temperaturnya sendiri, dia menentukan titik didih pada 0 °C (212 °F) dan titik beku pada 100 °C (32 °F). Satu tahun kemudian Frenchman Jean Pierre Cristin mengusulkan versi kebalikan skala celsius dengan titik beku pada 0 °C (32 °F) dan titik didih pada 100 °C (212 °F). Dia menamakannya Centrigade.


Pada akhirnya, Celsius mengusulkan metode kalibrasi termometer sbb:
1. Tempatkan silinder termometer pada air murni meleleh dan tandai titik saat cairan di dalam termometer sudah stabil. ini adalah titik beku air.
2. Dengan cara yang sama tandai titik di mana cairan sudah stabil ketika termometer ditempatkan di dalam uap air mendidih.
3. Bagilah panjang di antara kedua titik dengan 100 bagian kecil yang sama.
Titik-titik ini ditambahkan pada kalibrasi rata-rata tetapi keduanya sangat tergantung tekanan udara. Saat ini, tiga titik air digunakan sebagai pengganti (titik ketiga terjadi pada 273.16 kelvins (K), 0.01 °C). CATATAN: Semua perpindahan panas berhenti pada 0 K, Tetapi suhu ini masih mustahil dicapai karena secara fisika masih tidak mungkin menghentikan partikel.
Hari ini termometer air raksa masih banyak digunakan dalam bidang meteorologi, tetapi pengguanaan pada bidang-bidang lain semakin berkurang, karena air raksa secara permanen sangat beracun pada sistem yang rapuh dan beberapa negara maju telah mengutuk penggunaannya untuk tujuan medis. Beberapa perusahaan menggunakan campuran gallium, indium, dan tin (galinstan) sebagai pengganti air raksa.

100 FAKTA UNIK DUNIA

1. Sebelum Masehi bahasa inggrisnya adalah B.C (Before Christ). Setelah Masehi adalah A.D (Anno Domini)

2. Ikan hiu kehilangan gigi lebih dari 6000 buah setiap tahun, dan gigi barunya tumbuh dalam waktu 24 jam

3.
Julius Caesar tewas dengan 23 tikaman

4. Nama mobil Nissan berasal dari bahasa jepang Ni : 2 dan San : 3.
Nissan : 23

5. Jerapah dan tikus bisa bertahan hidup lebih lama tanpa air dari pada unta

6.
Perut memproduksi lapisan lendir setiap dua minggu agar perut tidak mencerna organnya sendiri.

7. 98% dari perkosaan dan pembunuhan dilakukan oleh keluarga dekat atau teman korban.

8. Semut dapat mengangkat beban 50 kali tubuhnya

9. Deklarasi Kemerdekaan Amerika ditulis diatas kertas marijuana

10. Ponsel kamera pertama di dunia adalah Sharp J-SH04 yang dikeluarkan di Jepang pada bulan November tahun 2000



11. Sebutir kismis yang dijatuhkan kedalam gelas berisi sampanye segar akan bergerak naik turun dalam gelas

12.
Benjamin Franklin anak bungsu dari orangtua bungsu keturunan ke 5 dalam keluarga bungsu.



13. Triskaidekaphobia adalah ketakutan pada 13. Paraskevidekatriaph obia adalah ketekukan pada hari jumat tanggal 13 (bisa terjadi antara 1-3 kali setahun). di Italia, 17 adalah angka sial. di Jepang angka sial adalah 4

14. Lidah jerapah panjangnya sekitar 50 cm

15. Mulut menghasilkan 1 liter ludah setiap hari

16. Kita bernafas kira-kira 23.000 kali setiap hari

17. Kata ZIP (kode pos) adalah kepanjangan dari ‘Zoning Improvement Plan’.

18. Coca-Cola mengandung Coca (yang merupakan zat aktif pada kokain) dari tahun 1885 sampai 1903.

19. Rata-rata kita bicara 5000 kata tiap hari (walaupun 80% nya kita bicara pada diri sendiri)

20. Seandainya kuota air dalam tubuh kita berkurang 1%, kita langsung merasa haus

21. 4 simbol raja pada kartu remi melambangkan 4 raja yang etrkenal di jaman masing-masing: Sekop = David/Raja Daud ; Keriting = Alexander the Great/Iskandar Agung ; Hati = Charlemagne/ Raja Prancis ; Wajik =Julius Caesar

22. Seumur hidup kita meminum air sebanyak kurang lebih 75.000 liter

23. Setiap orang, termasuk kembar identik, sidik jari dan tekstur lidahnya tidak ada yang sama.

24. Titik merah pada 7-Up logo berasal dari penemunya yang bermata merah. Dia seorang albino.

25. Pria kehilangan 40 helai rambut tiap hari. wanita 70 helai.

26. Tanda ‘save’ pada Microsoft Office programs menunjukan gambar floppy disk dengan shutter terbalik

27. Albert Einstein dan Charles Darwin,keduanya menikah dengan sepupu pertama mereka (Elsa Löwenthal dan Emma Wedgewood).

28. Unta punya 3 kelopak mata.

29. Sehelai rambut di kepala kita mempunyai masa tumbuh 2 sampai 6 tahun sebelum diganti dengan rambut baru

30. Seseorang masih akan sadar selama 8 detik setelah dipenggal

31. Otot yang bekerja paling cepat ditubuh kita adalah otot dikelopak mata yang membuat kita berkedip. kita bisa berkedip 5kali dalam sedetik

32. Coklat dapat membunuh anjing,karena langsung mempengaruhi jantung dan susunan syarafnya

33. Tanpa dicampur ludah di dalam mulut, kita tidak akan merasakan rasa makanan

34. Kuku jari tangan tumbuh 4kali lebih cepat daripada kuku kaki

35. 13% orang di dunia adalah kidal

36. Hampir semua lipstik mengandung sisik ikan

37. Bayi yang baru lahir berat kepalanya 1/4 dari berat tubuhnya

38. Kita sebenarnya melihat dengan otak. mata hanya berupa kamera yang mengirim data ke otak. 1/4 bagian dari otak digunakan untuk mengatur kerja mata

39. Kalajengking bisa dibunuh dengan menyiramnya dengan cuka,mereka akan murka dan menyengat dirinya sendiri

40.
Tahun 1830an saus tomat biasa dijual sebagai obat.

41. Tiga monyet bijak punya nama: Mizaru (See no evil), Mikazaru (Hear no evil), and Mazaru (Speak no evil).

42. India mempunyai Undang-undang hak untuk sapi

43. Jika bersin terlalu keras dapat meretakkan tulang iga. JIka mencoba menahan bersin, bisa mengalami pecah pembuluh nadi di kepala dan leher trus mati . jika memaksa mata terbuka saat bersin, bola mata bisa meloncat keluar.

44. Nama negara Filipina berasal dari nama Raja Phillip

45. Saudi Arabia berasal dari nama Raja Saud

46. Anak-anak mempunyai 20 gigi awal. Orang dewasa punya 32

47. Karena langkanya logam, piala Oscars yang dibagikan pada perang dunia ke II terbuat dari kayu

48. Setiap Siklus 11 tahun, kutub magnet pada matahari bertukar tempat. Siklus ini makan “Solarmax”.

49. Ada 318,979,564,000 kemungkinan kombinasi pembukaan pertama pada catur.

50. Ada lebih dari 300 bakteri pembentuk karang gigi

51. Macan adalah anggota terbesar dalam keluarga kucing

52. Nomer “172″ dapat ditemukan pada uang kertas 5 dollar amerika, pada gambar semak-semak dibawah Lincoln Memorial.

53. Pohon kelapa membunuh 150 orang tiap tahun. Lebih banyak daripada hiu

54. Pada poster film ‘Pretty Woman’ Julia Robets terlalu pendek untuk bisa sejajar dengan Richard Gere. Maka digunakan model Shelley Michelle sebagai tubuh Julia.

55. Daerah kutub kehilangan matahari selama 186 hari dalam setahun

56. Kode Telephone Internasional untuk Antartica adalah 672.

57. Bom pertama sekutu dijatuhkan di Berlin pada perang dunia ke II. Membunuh satu-satunya gajah di Kebun Binatang Berlin.

58. Rata-rata hujan jatuh dengan kecepatan 7 mil per jam

59.
Butuh 10 tahun bagi Leonardo Da Vinci untuk melukis Mona Lisa. Lukisan itu tidak ditandai dan di beri tanggal. Leonardo dan Mona mempunya susunan tulang yang persis sama dan menurut sinar X, ada 3 versi lukisan dibawah lukisan itu.

60. Nama dari kembar gemini adalah Castor dan Pullox

61. Gerakan Bruce Lee sangat cepat sehingga mereka harus melambatkan filem agar kita bisa melihat semua gerakannya.

62. Satu kilo dari berat badan kita mengandung 7000 kalori

63. Darah sama kental dengan air laut

64. Air laut di samudra Atlantik lebih asin dari pada di samudra Pasifik

65. Topeng tokoh Michael Myers di film horor ‘Helloween’ sebenernya topeng tokoh Captain Kirk (Star Trek) yang di cat putih, karena kurang dana

66. Nama asli butterfly (kupu-kupu) adalah flutterby.

67. Bayi lahir setiap 7 detik

68.
Satu dari 14 wanita Amerika berambut pirang asli. Prianya hanya satu dari 17

69. The Olympic adalah saudara dari kapal Titanic, dan melayani dengan selamat selama 25 tahun.

70. Saat Titanic karam, 2228 orang ada di dalamnya. Hanya 706 yang selamat

71. Di Amerika, seseorang didiagnosa menderita AIDS tiap 10 menit. Di Afrika, seseorang meninggal karena AIDS tipa 10 menit

72. Sampai usia 6 bulan, bayi bisa menelan dan bernapas secara bersamaan. Orang dewasa tidak bisa

73. Alasan kenapa diiklan jam kebanyakan jarum menunjuk pukul 10.10, karena jam seperti sedang tersenyum

74. Tiap tahun bulan menjauh 3.82 cm dari bumi

75. Saat kita bertahan hidup dan tidak ada bahan makanan, sabuk kulit dan sepatu keds adalah makanan terbaik untuk dimakan karena mengandung cukup gizi untuk hidup sementara.

76. Dalam satu tetes air mengandung 50 juta bakteri

77. Dengan menaikan kaki pelan2 dan berbaring tenang dengan punggung lurus, kita tidak akan tenggelam di pasir hisap.

78. Satu dari 10 orang hidup di suatu pulau

79. Memakan seledri membuang kalori lebih banyak dari pada kalori yang terkandung dalam seledri itu sendiri

80. Lobster dapat hidup selama 100 tahun

81. Permen karet tidak dijual di Disney Land

82. Mangunyah permen karet saat mengupas bawang mencegah kita menangis

83. Rahang kucing gak bisa bergerak kekiri dan kanan

84. Nama Artic (kutub utara) berarti beruang dalam bahasa Yunani (Arktos), dan memang beruang kutub hanya ada di kutub utara

85. Jika kira berdiri di dasar sumur, kita bisa melihat bintang walaupun di siang hari

86. Suara yang kita dengar dari dalam kerang bukan suara ombak laut, tapi suara aliran darah dalam kepala kita.

87. Orang lbh banyak yang menderita ketakutan pada ruang terbuka (kenophobia) daripada ketakukan pada ruang tertutup (claustrophobia) .

88. Tehnik mengaduk terbaik bukan dengan gerakan memutar, tapi dengan gerakan huruf W

89. Adegan band yang terus bermain musik saat Titanic tenggelam adalah kisah nyata

90. Buku Guinness Book of Records memegang rekor sebagai buku yang paling banyak dicuri dari perpustakaan

91. 35% dari orang yang ikut kontak jodoh lewat internet, sudah menikah

92. CocaCola dulu berwarna hijau

93. Secara fisik, babi tidak bisa melihat ke langit

94. Semua beruang kutub kidal

95. Kelelawar selalu belok kiri jika terbang keluar gua

96. Jim Henson pertama kali memakai kata “Muppet”. Kombinasi dari “marionette” dan “puppet.”

97. Gajah satu-satunya hewan yang tidak bisa meloncat

98. The Michelin man (figur berbaju dan bertopi putih diiklan Michelin) bernama Mr. Bib. nama aslinya Bibendum pada iklan pertama tahun 1896.

99. Kita tidak bisa menjilat siku kita sendiri

100. Kata “lethologica” menggambarkan saat dimana kita tidak bisa mengingat apa yang kita inginkan.

Tentang Termometer

Sejak zaman dulu manusia berusaha mengukur temperatur. Dan bukan hanya ingin mengetahui temperatur benda atau cuaca, tapi juga temperatur badan manusia. Hipokrates, misalnya, telah menyadari bahwa temperatur badan manusia bersangkut paut erat dengan kesehatan manusia bersangkutan. Namun baru sekitar 2000 tahun kemudian, ahli medik Santorio Santorio nama diulang, bandingkan dengan Galileo Galilei dapat menggunakan termometer untuk mengukur temperatur pasien. Dapat dikatakan, bahwa dialah dokter pertama yang menggunakan termometer sebagai alat bantu diagnosa penyakit.

Usaha untuk menciptakan alat yang dapat mengukur temperatur, yakni alat termometer, timbul di kalangan ahli astronomi dan ahli ilmu alam. Mereka mengetahui, bahwa temperatur dapat membuat zat memuai. Karena itu, mereka berusaha menggunakan ukuran muai zat itu sebagai dasar untuk mengukur temperatur. Sekalipun demikian, pengukuran temperartur secara teliti, tidaklah terjadi dengan mudah. Mereka perlu menemukan zat yang tepat, teknik yang tepat, serta skala ukur yang tepat untuk dapat mengukur temperatur secara cermat.
                              
Termometer Udara dan Alkohol
Galileo Galilei menggunakan pemuaian udara untuk mengukur temperartur. Alatnya terdiri atas bola gelas sebesar telur ayam yang dihubungkan dengan pipa panjang. Pipa itu direndam di dalam air. Ketika temperatur berubah, udara di dalam bola gelas itu memuai atau mengerut. Perubahan ini dicatat melalui garis air pada tabung. Alat itu diciptakannya pada tahun 1593 serta dikenal sebagai termoskop. Sekalipun ketelitiannya masih sangat rendah, namun secara kasar alat ini sudah dapat mengukur temperatur.

Kawan Galileo yang bernama Santorio santorio (secara latin dikenal sebagai Sanctorius) adalah dokter pertama yang menerapkan ukuran kuantitatif pada tubuh manusia. Pada awal abad 17, dari hari ke hari, ia menimbang berat badan manusia, serta menemukan, bahwa berat badan berkurang melalui berkeringat. Ia juga menciptakan alat untuk mengukur banyaknya denyut nadi.

Dalam rangka ukur mengukur ini, Santorio Santorio juga ingin mengukur temperatur tubuh manusia. Untuk itu ia menggunakan termoskop Galileo dengan meletakkan bola gelas ke dalam tubuh manusia. Pada tabung termoskop itu, ia menyusun skala dengan menggunakan dua titik patokan. Kedua titik patokan itu adalah temperatur salju dan temperatur api lilin. Alat itu juga sangat tidak teliti.

Kemudian Guillaume Amontons menyempurnakan termoskop Galileo. Sebagai pengganti air, ia menggunakan (air) raksa untuk mengurung udara. Volume udara dibuat tetap sehingga temperatur diukur berdasarkan perubahan tekanan udara. Termoskop ini lebih baik dibandingkan termoskop Galileo. Dengan alatnya itu, Amontons menemukan bahwa dalam batas ketelitian alatnya, air mendidih pada temperatur yang sama. Selanjutnya, Amontons juga mempelajari ciri muai berbagai jenis gas. Pada perubahan temperatur yang sama, ia menemukan bahwa semua gas memuai dengan volume yang sama. Pengamatan ini diumumkannya pada tahun 1699.

Di Florence bangsawan Tuscany, Ferdinand II, menciptakan termometer yang lebih baik. Udara di bola gelas digantikan dengan anggur atau alcohol. Kedua titik tetapnya adalah temperatur pada musim dingin yang terdingin serta temperatur pada musim panas yang terpanas. Temperatur musim dingin dan musim panas tidaklah konsisten. Karena itu, muncullah berbagai usul tentang titik patokan itu.

Ada yang mengusulkan penggunaan satu titik patokan saja, tetapi ada pula yang mengusulkan dua titik patokan. Pengusul satu titik patokan seperti Robert Boyle, Robert Hooke dan Christian Huygens, mengusulkan temperatur pada tiitk beku suatu cairan tertentu sebagai patokan. Boyle misalnya memilih minyak dari adas manis (aniseed). Selanjutnya setiap derajat temperatur ditentukan oleh perubahan volume zat cair itu sebesar suatu pecahan volume tertentu.

Pengusul dua titik patokan memiliki berbagai pendapat tentang kedua titik patokan itu. Honore Fabni mengusulkan titik rendah pada temperatur cair es. Namun, untuk titik tingginya, dia tetap mengusulkan temperatur musim panas yang tidak menentu itu. Sepakat mengenai titik rendahnya, Delance mengusulkan titik tinggi pada temperatur lebur mentega. Pada tahun 1694, guru besar di Padua, Carlo Renaldini mengusulkan titik beku dan titik didih air sebagi kedua titik patokan itu.

Pada tahun 1701, Isaac Newton mengusulkan titik rendah pada temperatur beku air serta titik tinggi pada temperatur tubuh manusia. Di anatar kedua titik itu disusun 2 skala.

Kemudian pembuatan termometer jatuh ke tangan pembuat alat meteorologi, Gabriel Daniel Fahrenheit. Besar kemungkinan bahwa Fahrenheit didorong oleh Herman Boerhave untuk membuat alat itu. Fahrenheit mengulang disain termometer serta menggunakan air raksa sebagai zat pengukurnya.

Fahrenheit dan Penggunaan Termometer
Gabriel Daniel Fahrenheit lahir di Danzig, sekarang Gdansk, Polandia tahun 1686. Sejak kecil ia telah beremigrasi ke Amsterdam. Ia memasuki pendidikan bisnis, fisika dan pembuatan alat serta kemudian menjadi pembuat alat meteorologi. Setelah membaca sejarah ilmu yang mengisahkan penemuan Amotons tentang titik didih air yang tetap maka ia pun terdorong untuk membuat termometer guna melihat gejala alam di bidang temperatur.

Pada tahun 1708, Fahrenheit bertemu dengan Ole Romer yang telah membuat beberapa skala temperatur. Ia mencoba bentuk perubahan dari salah satu termometer itu. Pada tahun 1714, Fahrenheit berhasil menciptakan termometer raksa yang terkenal kemana-mana. Inilah termometer yang benar-benar cermat dan teliti. Skala pada termometer Fahrenheit inipun dikenal sebagai derajat Fahrenheit sampai sekarang masih digunakan di beberapa negara terutama di Amerika Serikat dan Inggris.

Pada tahun 1724 Fahr melaporkan hasil karyanya ke Royal Society sehingga diterima dalam keanggotaannya pada tahun itu juga. Segera pula skala Fahr di terima di Inggris dan Belanda. Sekalipun kemudian sebagaian besar negara menggunakan skala Celcius dan Kelvin, Fahr masih tetap menjadi orang pertama yang dapat menciptakan termometer yang tepat.

Dalam bidang kesehatan, termometer ini juga digunakan. Hermann Boerhave, beserta pengikutnya Gerhard van Swieten dan Anton de Haen mencoba mengaitkan temperatur badan dengan kesehatan. Dalam 15 jilid buku yang berjudul Rati Memendi, de Haen mencatat naik turunnya temperatur pda pasein yg demam. Dalam rangka ini George Martine dari St Andrews bahwa setiap penyakit memiliki jenis demamnya sendiri.

Pada tahun 1762, dokter Prancis, Ballay, mengukur temperatur kencing pasein. James Currie dari Liverpool menganjurkan mandi dingin bagi pasien demam dan mandi itu diatur dengan termometer. Pemakaian termometer di rumah sakit mulai terkenal setelah penelitian Karl August Wunderlich. Selama 16 tahun bersama pembantunya, ia mengukur temperatur lebih dari 100 ribu pasien. Pada tahun 1868 karyanya itu ditulis dalam buku The Course of The Tempearture in Disease; A guide of Clinical Thermometry. Termometer pun menjadi alat penting di dalam diagnosa penyakit.

Pada tahun 1734, di dalam Philosophical Transactions, Fahr mengisahkan pembuatan termometernya. Dalam kisah itu Fahr berkata, bahwa ia terpengaruh oleh keberhasilan amontons. Kisahnya: kira-kira 10 tahun lalu, saya membaca didalam Sejarah ilmu yang diterbitkan akademi Kerajaan di Paris, bahwa dengan menggunakan termometer ciptaannya sendiri, Amontons yang tenar itu telah menemukan bahwa air mendidih pada tingkat panas yang tetap. Segera pula saya dibakar oleh keinginan yang besar untuk membuat sendiri termometer sejenis itu sehingga dengan mata saya sendiri saya dapat melihat gejala alaam yang idnah itu serta dapat merasa yakin akan kebenaran perconaan itu.

Fahr tak lupa mengisahkan sejumlah kegagalan dalam usahanya: “karena kekurangan pengalaman dalam pembuatan usaha saya menjadi sia-sia sekalipun saya telah sering mengulanginya”. Karena itu ia menunda usahanya sampai waktu kemudian. Namun semangatnya untuk membuat termometer sama sekali tidak pudar dan tidak mengendur. “saya selalu berkeinginan untuk melihat hasil percobaan itu,” tegas Fahr.

Pada suatu saat Fahr teringat kepada barometer. Pengamat yang teliti telah menulis tentang koreksi barometer. Mereka telah melihat bahwa tinggi (air) raksa di dalam tabung barometer sedikit berubah pada temperatur yang berubah. “Dari ini saya ketahui bahwa suatu termometer mungkin dapat dibuat dengan menggunakan raksa.”. Fahr mengakui bahwa pembuatannya akan sangat sukar. Namun dengan menggunakan termometer itu ia sangat yakin ia dapat melakukan percobaan yang sangat ingin dilakukannya itu. Dan ternyata berhasil.

Tabung induk termometer air raksa Fahr itu berbentuk silinder menggantikan bentuk bola termoskop Galileo. Sesuai dengan manmaya, termometer ini menggunakan (air) raksa sebagai pengganti alkohol. Dengan alatnya itu, mula-mula Fahr mencoba menggunakan temperatur di Eslandia dan Lapland yang memang terkenal dingin, sebagai temperatur terdingin dalam penentuan titik patokan skala temperatur. Namun kemudian ia menggantikannya dengan air bercampur garam. Titik beku air bercampur garam ini menentukan titik nol derajat di termometer.

Setelah itu Fahr tertarik kepada optika dan karya lain. Namun tiga tahun kemduian ia kebali ke termometer dan temperatur. Fahr mengukur sifat panas dari berbagai zat lain. Ia menentukan zat cair apa yang akan diukur, menetukan berat jenisnya pada temperatur 48 derajat, serta menetukan temperatur didihnya. Di dalam laporannya itu, tercatat zat seperti anggur, alcohol, air hujan, spiritus niter, minyak vitriol.

Skala temperatur
Pada penetuan skala temperatur di termometernya, Fahr menggunakan dua titik patokan. Untuk titik rendah, ia ingin mencari dingin yang terendah. Ia mencampur garam ke dalam air; titik beku air itu dijadikan titik rendah. Titik rendah itu dinyatakan sbeagai nol derajat. Dengan air bergaram itu Fahr ingin menghindar dari temperatur negatif.

Sebagai titik patokan tertinggi, Fahr menggunakan temperatur badan manusia. Berbeda dengan usul Newton untuk membagi kedua titik patokan itu menjadi 12 bagian, Fahr membaginya ke dalam 8 x 12 atau 96 bagian. Dengan pembagian semacam ini, ia mengukur titik didih air. Kemudian Fahr mengubah sedikit skala temperaturnya sehingga tempertaur titik didih air tepat 212 derajat. Dengan menemukan bahwa titik beku air adalah 32 derajat, amka sekala di anatara titik beku dan didih air adalah 180 derajat.

Dengan skala ini, fahr menemukan bahwa temperatur badan manusia menjadi 98,6 derajat. Skala temperatur demikian dikenal dengan skala Fahr. Skala ini masih digunakan di Amerika dan beberapa negara lain.

Tidak lama setelah itu muncul skala temperatur lain pada tahun 1730 yang disusun oleh Rene Antoine Ferchault de Reamur dan dikenal dengan skala Reamur. Dalam percobaannya ia menggunakan campuran anggur dan air dalam bandingan 4 dan 1. Ia menemukan bahwa 1000 satuan volume zat demikian pada temperatur beku air akan berkembang menjadi 1080 satuan volume pada temperatur didih air. Karena itu reamur membagi jarak dari titik beku air ke titik didih air ke dalam 1080-1000 = 80 bagian.

Dengan demikian pada skala Reamur titik beku air adalah nol derajat serta titik didih air adalah 80 derajat. Pada skala ini setiap derajat adalah serata dengan ubahan sebesar 1/1000 satuan volume zat itu. Sampai sekarang skala Reamur masih digunakan dibeberapa negara.

Skala lain lagi muncul pada tahun 1742. ahli astronomi Swedia di Universitas Upsala, Anders Celcius membagi ajarak di anatar titik beku dan titik didih air ke dalam 100 bagian. Skala inipun dikenal dengan skala celcius atau skala centigrade. Pada skala ini titik beku air adalah nol derajat dan titik didih air adalah 100 derajat.

Skala lain adalah dari William Thomson atau Lord Kelvin sehingga dikenal dengan skala Kelvin. Dengan menggunakan skala Celcius secara teoritis, Kelvin berusaha menentukan temperatur terendah yg dinamakan nol derajat mutlak. Melalui ketentuan itu, titik beku air menjadi kira2 273,15 derajat dan titik didih air 373,15 derajat. Skala inilah yang diterima sebagai satuan temperatur dalam Sistem Internasioanl.

Usaha Kelvin untuk menentukan nol derajat mutlak dapat pula diukur melalui skala Fahr. Skala yang diperoleh melalui cara ini dikenal dengan skala Rankin dari nama William Rankin.

Kini termometer (air) raksa dengan ketelitian tinggi telah banyak digunakan. Disamping termometer raksa kita juga mengenal banyak termometer lain. Bentangan yang dapat diukur dengan termometer lain sudah sangat lebar dari temperatur yg sangat dingin ke yang sangat panas. Sekalipun demikian kita masih berhadapan dengan berbagai macam skala dan satuan ukur tempertaur. Ada skala Fahr, skala Reamur, Celcius, Kelvin dan Rankin yg dibicarakan dalam berbagai pertemuan internasional. Sejak itu telah banyak patokan baku yg diterima dan diubah lagi oleh pertemuan internasional.

Untuk mengukur bentangan tempertur yang sangat lebar itu, pertemuan internsioanl membagi bentangan itu menjadi 4 wilayah. Setiap wilayah temperatur diukur melalui alat baku tertentu. Wilayah di antara –259,74 sampai 630,74 derajat Celsius diukur melalui termometer hambatan platinum. Wilayah di antara 630,74 sampai 1064,43 derajat celcius diukur dengan termometer platinum-platinum per 10 persen rhodium. Wilayah di atas 1064, 43 erajat Celsius diukur dengan pirometer optik. Tiada alat baku untuk mengukur temperatur pada wilayah di bawah –259,34 derajat celcius. Temperatur di wilayah itu diukur oleh berbagai alat ukur.

Demi kemudahan kiranya ada baiknya kalau kita semua menggunakan satu macam skala dan satuan temperatur atau menggunakan sistem internasioanl. Kita gunakan saja skala satuan Kelvin. Pada skala itu secara kasar titik beku air kira-kira 273 K serta titik didihnya 373 K. temperatur badan mansuia sekitr 310 K dan temperatur kamar 300 K.

Skala titik Didih
Titik
Fahrenheit
Celcius
Kelvin
Didih sulfur
833
445
718
Didih merkuri
675
357
630
Didih air
212
100
373
Beku air
32
0
273
Didih oksigen
-297
-183
90
Didih hydrogen
-423
-253
20
Didih helium
-452
-269
4
Nol absolut
-459
-273
0

Konversi Skala Suhu
C-K-273,15
F-R-459,67
C-5/9 (F-32)
K-C+273,15
R-F+459,57
F-9/5C+32